Pusat Perbelanjaan Terlengkap dan Terpadat di Hongkong Ada di Mong Kok

Hongkong memang sudah terkenal sebagai daerah wisata belanja. Banyak dari mereka yang menghabiskan waktu liburan di Hongkong hanya untuk mengunjungi pusat-pusat perbelanjaan yang ada di sini. Salah satu pusat perbelanjaan yang terkenal di sini ialah Mong Kok.

Selain menjadi pusat perbelanjaan terlengkap di Hongkong, Mong Kok juga merupakan pusat perbelanjaan yang terpadat.

Di kawasan Mong Kok tidak hanya terdapat pertokoan dan mall saja, tapi juga pedagang kaki lima yang berderet di sepanjang jalan. Tempat ini sangat ramai pengunjung, terkadang membuat kita tersendat saat berjalan karena sangat banyaknya orang yang berlalu-lalang di sini.

Baca juga: 5 Destinasi Wisata Belanja Murah di Hongkong

Jalan-jalan sambil berbelanja di Mong Kok sangatlah menyenangkan karena tidak hanya tersedia toko yang menjual barang dan aneka jenis makanan, di tempat ini juga terdapat banyak atraksi jalanan seperti sirkus dan musik. Ada juga juru foto keliling yang akan melayani pemotretan dengan hasil yang cukup bagus.

Pokoknya, di tempat ini Anda akan menikmati suasana riuh pikuk orang-orang yang berbelanja, atau hanya sekadar jalan-jalan, belum lagi para penjual yang menjajakan dagangannya, serta aneka atraksi dengan sajian hiburan yang menyenangkan.

Ketika berbelanja di Mong Kok, jangan sampai tersasar. Anda harus ketahui kalau tempat ini terbagi menjadi beberapa kelompok pasar sesuai kategori barang yang dijualnya, antara lain:

1. Ladies Market

Pasar ini khusus menjual pakaian wanita, aksesoris fashion, kosmetik, dan aneka jenis barang yang berhubungan dengan kaum wanita. Buka setiap hari mulai siang hingga malam, letaknya di Tung Choi Street atau sebelah timur dari Nathan Road. Terdapat juga sejumlah kios yang menjual aneka menu makanan untuk dapat kita santap langsung di sana.

2. Sai Yeung Choi Street South

Tempat ini adalah ruas jalan yang dipenuhi dengan toko-toko penjual produk elektronik seperti komputer, kamera, atau ponsel. Di tempat ini juga ada beberapa toko yang menjual kosmetik.

3. Mong Kok Computer Centre

Tempat ini semacam mall yang khusus menjual aneka produk yang berhubungan dengan komputer. Di gedung tiga lantai ini Anda akan menemukan sekitar 50 hingga 70 toko komputer yang menyediakan aneka laptop, aksesoris komputer, hardware, maupun software.

4. Argyle Centre

Tempat ini merupakan bangunan tiga lantai yang cocok untuk Anda yang ingin membeli pakaian-pakaian murah, sepatu, mainan plastik, dan kaset CD. Letaknya di sebelah stasiun MRT Mong Kok.

Selain dari keempat kategori pasar tersebut, Mong Kok adalah kawasan dengan banyak sisi trotoar yang terdapat banyak deretan stan makanan yang menjual makanan ringan tradisional seperti bakso ikan, kembang tahu (tofu), dan dim sum goreng.

Nah, itulah sedikit gambaran mengenai kawasan perbelanjaan Mong Kok. Bagi Anda yang berwisata ke Hongkong, jangan lewatkan kesempatan untuk dapat berkunjung ke tempat ini. Karena di Mong Kok, Anda dapat membeli beragam barang dan makanan dengan harga yang bisa dibilang cukup murah.

Gunakan uang pecahan kecil saat berbelanja di Mong Kok, dan di tempat ini Anda harus mengerahkan keahlian tawar menawar yang dimiliki.