Nikmati Keseruan Belanja Murah Pasar Malam Old Quarter di Hanoi, Vietnam

Belanja di malam hari merupakan salah satu trik agar dapat menghemat waktu Anda saat berwisata belanja. Ketika malam tiba, aktivitas utama traveling mulai surut, berkurangnya kepadatan pengunjung tentu akan membuat kegiatan belanja Anda lebih leluasa.

Night market di kota yang sedang Anda kunjungi akan menjadi salah satu tempat yang paling pas untuk cuci mata dan berbelanja saat malam tiba. Bagi Anda yang sedang melancong ke kota Hanoi, terdapat beberapa night market yang bisa Anda kunjungi, salah satunya adalah night market yang akan kami ulas melalui posting berikut ini, yaitu Night Market Old Quarter.

Baca juga: Mau Belanja Barang Branded Banyak Diskon? Datang Saja ke La Valle Village di Paris

Pasar Malam Old Quarter merupakan tempat belanja favorit yang berlokasi di pusat kota Hanoi. Tepatnya berada di sepanjang jalan Hang Dao sampai ke Pasar Dong Xuan yang panjangnya sekitar 3 kilometer.

Pasar malam ini berujung di sebuah danau yang terkenal di Hanoi, yaitu Danau Hoan Kiem. Usahakan Anda mencari penginapan atau hotel di dekat daerah tersebut agar dapat dengan mudah mengunjunginya di setiap malam hari selama berada di kota Hanoi.

Pasar malam di Old Quarter ini mulai buka sejak sore hari, mulai ramai sekitar jam 7 malam dan berakhir hingga tengah malam. Pada jam tersebut, jalan ditutup untuk semua kendaraan karena akan digunakan sebagai area digelarnya tenda-tenda para pedagang yang akan berjualan di Old Quarter.

Jadi, tak ada satu pun kendaraan yang boleh masuk dan Anda harus berkeliling di area pasar malam dengan berjalan kaki.


Barang Belanja yang Bisa Anda Beli di Night Market Old Quarter

Ada banyak sekali barang kebutuhan, makanan, maupun oleh-oleh yang bisa Anda jumpai di tempat ini. Namun, agar lebih spesifik beberapa barang yang banyak dijual di Pasar Malam Old Quarter antara lain sebagai berikut:

1. Berbagai Jenis Pakaian

Di tempat ini banyak dijual berbagai jenis pakaian, mulai dari pakaian musim dingin sperti jaket, sweater, dan coat. Harganya pun sangat murah, misalnya saja jaket pendek dengan jenis kain anti salju, hanya dijual seharga 250 ribu dong (sekitar Rp 150 ribu) atau ada juga coat panjang yang dijual seharga 450 ribu dong (sekitar Rp 270 ribu).

Selain pakaian musim dingin, di sini juga banyak yang menjual aneka pakaian santai dan formal, beberapa ada yang mirip dengan baju-baju pantai (seperti di Bali atau Thailand). Beberapa ada yang menjual kaos-kaos sablon bertuliskan Vietnam yang bisa dibeli untuk oleh-oleh keluarga di rumah.


2. Aneka Aksesoris

Sepatu dan sandal keren juga banyak yang jual di Pasar Malam Old Quarter. Selain itu ada juga pedagang yang menjajakan aneka kacamata dan sunglasses.

Aksesoris HP juga banyak dijumpai di tempat ini, mulai dari aneka casing HP, charger, gantungan, dan berbagai macam benda yang berhubungan dengan handphone tersedia di sini.


3. Ragam Pernak-pernik dan Souvenir

Ragam jenis souvenir seperti gantungan kunci, magnet kulkas, mug, boneka khas Vietnam, berbagai model pajangan dari keramik, serta hiasan dinding juga banyak dijual di tempat ini.

Pastikan Anda menawar harga saat membeli aneka souvenir di tempat ini bila ingin mendapatkan harga terbaik dalam berbelanja.


4. Berbagai Model Tas dan Dompet

Aneka tas santai, tas kantor hingga beragam jenis dompet dengan bentuk dan desain yang unik juga banyak dijajakan di Pasar Malam Old Quarter. Harganya pun murah-murah, diborong saja, tak ada yang larang kok. Hehe.


5. Aneka Makanan dan Jajanan Khas Vietnam

Warung-warung tenda yang menjajakan aneka kuliner dan jajanan khas Vietnam pasti akan membuat Anda tergoda untuk mencicipinya. Apalagi, makanan-makanan tersebut langsung dimasak di tempat, hmmm dijamin air liur Anda akan menetes ketika menghirup aroma lezat dari lapak-lapak kuliner di tempat ini.


6. Buah-buahan Kupas

Di pasar malam ini Anda akan menjumpai pula pedagang buah-buahan yang cukup menarik perhatian. Pasalnya, buah-buahan yang dijual sudah dikupas, dipotong-potong dan dipajang dengan sangat menarik.


Nah, bagaimana? apakah Anda tergoda untuk datang dan berkunjung ke tempat ini? Oya, belanja di Pasar Malam Old Quarter tak perlu takut “kantong jebol” karena semua barang dan makanan di tempat ini harganya murah dan sangat terjangkau. Bahkan, selisihnya cukup jauh dengan yang dijual di toko-toko sekitar kota Hanoi. Bahkan, harganya masih dapat ditawar hingga setengahnya lho.