15 Merk Jam Tangan Terkenal Pria dan Wanita di Indonesia

15 Merk Jam Tangan Terkenal Pria dan Wanita di Indonesia – Jam tangan merupakan salah satu akseksoris yang paling umum digunakan, baik bagi pria maupun wanita. Pasalnya jam tangan selain dapat digunakan untuk menyempurnakan penampilan, juga bisa digunakan agar kita tidak lupa waktu. Saat ini ada banyak sekali jenis dan model jam tangan, mulai dari jam tangan analog sampai dengan jam tangan digital.

Selain itu merknya pun juga beragam. Saat ini ada beberapa merk jam tangan tangan terkenal yang beredar di Indonesia, baik itu yang harganya murah sampai dengan yang harganya selangit. Mungkin sebagian dari anda sudah tidak asing lagi dengan beberapa merk jam seperti Rolex, Casio, Swiss Army, dan lain sebagainya. Merk-merk tersebut saat ini menguasai pasar jam tangan tanah air dan sangat diminati, baik oleh pengguna pria maupun wanita.

Nah, buat anda yang masih awam dengan merk jam tangan, berikut akan kami berikan informasi mengenai beberapa merk jam tangan pria dan wanita paling populer dan terkenal di Indonesia. Harga jam tangan yang dijual oleh brand-brand tersebut sangat beragam. Ada yang murah, dan ada pula yang sangat mahal. Oke, tak perlu berbasa-basi lagi langsung saja silahkan simak baik-baik ulasan yang kami share berikut ini.
  1. Movado
Salah satu merk jam tangan paling terkenal di Indonesia adalah Movado. Buat anda yang belum tahu, Movado ini merupakan merk jam tangan asli Switzerland yang sudah ada sejak tahun 1881. Brand satu ini merupakan salah satu brand dengan paten terbanyak. Tak heran memang karena Movado memiliki ciri khas yang suka menggabungkan antara desain kemewahan, estetika, serta teknologi paling mutakhir saat ini.
  1. Michael Cors
Selanjutnya ada merk jam tangan yang tak kalah keren dan terkenal di Indonesia bernama Michael Cors. Merk yang satu ini sudah ada sejak tahun 1981. Ciri khas dari jam tangan Michael Cors ini adalah desainnya yang mewah dengan berbagai macam inovasi. Merk jam tangan ini banyak digemari oleh pengguna wanita karena banyak desainnya yang manis dan cantik sehingga membuat mata mereka sekejap menjadi hijau.
  1. Casio
Mungkin diantara merk lain, merk jam tangan Casio lah yang paling populer dan terkenal di kalangan pengguna tanah air. Wajar saja karena Casio merupakan salah satu merk jam tangan paling terkenal di dunia. Merk jam tangan ini sudah ada sejak tahun 1957. Casio sangat disukai karena harganya yang tidak terlalu mahal serta desainnya yang sangat beragam. Cocok untuk semua tipe pengguna baik pria maupun wanita.
 Baca juga : Cara Membayar Kredit Motor FIF Lewat BRI
  1. Rolex
Selanjutnya ada merk jam tangan yang mungkin bagi anda sudah sangat familiar. Ya, Rolex adalah salah satu merk jam tangan paling terkenal di Indonesia berkat kemehawannya. Banyak sekali jam tangan mewah yang diproduksi oleh Rolex dan dipasarkan di Indonesia. Karena kemewahannya itulah, harga jam tangan Rolex cukup mahal. Meski begitu masih banyak konsumen tanah air yang sanggup membelinya.
  1. Bulova
Seperti namanya, merk jam tangan Bulova didirikan oleh seseorang yang bernama Joseph Bulova. Merk jam tangan yang satu ini sudah ada sejak tahun 1875. Itu artinya merk Bulova tidak kalah terkenal dibanding dengan merk jam tangan branded yang lainnya. Desain yang dimiliki oeh merk jam tangan yang satu ini sangat khas karena mencerminkan kemapanan. Jadi setiap orang yang menggunakannya memiliki kebanggaan tersendiri.

Merk Jam Tangan Paling Terkenal di Indonesia yang Lainnya :
  1. Fossil
  2. Guess
  3. Alexandre Christie
  4. Patek Philippe
  5. Invicta
  6. Alba
  7. Elle
  8. Bonia
  9. Puma
  10. Seiko
Semoga informasi singkat mengenai Merk Jam Tangan Terkenal Pria dan Wanita di Indonesia ini bisa bermanfaat bagi para pembaca semua utamanya yang masih awam mengenai jam namun dalam waktu dekat ini ingin beli jam yang bermerk dan punya kualitas bagus. Jangan lupa jika info mengenai merk jam ini bermanfaat, silahkan bagikan kepada teman dan kerabat anda melalui sosial media. Sampai jumpa.