6 Rekomendasi Model Pintu Kamar Tidur Menarik

Pintu rumah merupakan salah satu unsur yang mempunyai peranan sangat penting untuk sebuah hunian. Karena hal pertama yang dilihat sebelum memasuki rumah atau ruangan adalah pintu. Pintu sendiri selain berfungsi sebagai media pemisah dalam setiap ruangan, pintu juga mempunyai nilai estetika yang mampu mempercantik interior sebuah rumah.



Pintu kamar adalah salah satu benda yang wajib dimiliki oleh sebuah rumah, pasalnya hal tersebut memberi privasi untuk pemiliknya dan merupakan sebuah ruangan yang sifatnya privasi untuk pemiliknya.

Untuk model pintu kamar sendiri juga sangat beragam jenisnya, dan anda bisa memilih sesuai dengan keinginan anda. Mulai dari model minimalis hingga dengan desain yang lebih kompleks. Nah, jika anda sedang mencari refrensi tentang model pintu kamar tidur, berikut ini akan kami bagikan beberapa refrensi model pintu kamar tidur yang mungkin bisa menarik perhatian anda.

Pintu Kamar Tidur Model Engsel

Model pintu kamar tidur pertama yang bisa anda jadikan refrensi adalah model engsel. Pintu kamar dengan model seperti ini sudah sering digunakan oleh orang-orang, mulai dari rumah modern hingga tradisional. Pasalnya pintu kamar dengan model engsel ini dirasa cukup simpel.

Cara membuka dan menutup pintu ini dengan diayunkan pada bagian depan maupun belakang. Untuk materialnya, pintu engsel terbuat dari beberapa jenis yang bisa anda pilih, mulai dari kayu, kaca dan juga vinyl.

Pintu Kamar Tidur Model Geser

Model pintu kamar tidur selanjutnya yang bisa anda lirik adalah model geser. Biasanya pintu model geser atau yang disebut dengan bypass ini seringkali dijumpai pada hunian dengan model minimalis. Pasalnya, model pintu geser ini tidak memakan banyak tempat, jadi sangat cocok anda pilih jika anda mempunyai ruangan yang tidak terlalu besar.

Pintu Kamar Tidur Model Lipat

Untuk model pintu kamar tidur selanjutnya adalah model lipat atau yang lebih dikenal dengan bifold. Pintu lipat ini sebenarnya hampir mirip dengan model pintu geser, yang mana pada saat dibuka dan ditutup menggeser pada bagian samping. Hanya saja pintunya akan melipat keluar secara otimatis.

Pintu Kamar Tidur Model Pivot

Jika anda mencari model pintu yang unik dan berbeda dari pintu pada umumnya, maka anda bisa menggunakan pintu model pivot. Pintu dengan model ini cara membukannya dengan didorong. Yang membedakan model ini dengan model engsel adalah peletakkan engselya yang terdapat pada bagian tengah atas dan bagian tengah bawah.

Pintu Kamar Tidur Model Ganda

Untuk anda yang mempunyai ruangan dengan ukuran besar, maka anda bisa menggunakan jenis pintu ganda. Model pintu ini hampir mirip dengan model engsel biasa, yang membedakannya hanya jumlah daun pintunya saja.

Pintu Kamar Tidur Model Dutch

Model pintu kamar yang terakhir adalah model dutch. Pintu dengan model ini juga masih menggunakan engsel, hanya saja letaknya pada bagian atas dan bawah. Untuk cara membukannya bisa salah satu dan bisa juga keduanya secara bersamaan.